Pelepasan Pekan Pengabdian Pada Masyarakat Ke-8 di Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam Kuningan

p3mAllahuakbar..

Alhamdulillah hari ini Kamis tanggal 10 Desember 2015 sedang berlangsung Pelepasan Pekan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) ke-8 Pondok Pesantren Al-Multazam Kuningan, yang dilepas secara resmi oleh Mudirul Ma”had Al-Multazam, K.H. Addin Noer, Lc. Diahdiri dan  disaksikan oleh semua civitas Yayasan Pendidikan Islam Al-Multazam.

Pelepasan Pekan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) ini guna Menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang mempunyai kemampuan akademik dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan/atau memperkaya khasanah ilmu pengetahuan, teknologi casino online dan/atau kesenian. b). Mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional

Tema yang diusung P3M ke-8 ini adalah “Genggam Jemari, Ikhlas Berbagi. Insya Allah kegiatan ini akan berlangsung selama 10 hari kedepan, dari tanggal 10 s.d. 19 Desember 2015.

Adapun untuk tempat P3M ke-8, Santri Ikhwan di Desa Mekarsari dan Santri Akhwat di Desa Cikananga dan Desa Mekarsari. Total peserta P3M sebanyak 158 santri, terbagi menjadi 8 kelompok.

Pengabdian masyarakat  merupakan kegiatan yang memanfaatkan ilmu pengetahuan dalam upaya memberikan sumbangan demi kemajuan masyarakat.

Harus disadari bahwa masyarakat, pada saat ini  telah mengenal bahwa  Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam Kuningan sebagai salah satu sekolah islam di kabupaten kuningan adalah gudangnya ilmu pengetahuan, terutama keislaman.  Karena itu Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam Kuningan sebenarnya dituntut untuk selalu mengupayakan secara maksimal  agar  dapat menerapkan  ilmu pengetahuan tersebut secara praktis dan mampu memecahkan persoalan-persoalan yang tengah dihadapi oleh masyarakat dalam kehidupan nyata mereka sehari-hari.

Semoga sukses selalu dunia dan akherat. Semoga tercapai apa yang dicita-citakan..

Baca Juga :  Berkreasi, Berinovasi, Berbudi dan Berkarakter (EXAZAM 2023)