Pemerintah Kabupaten Kuningan menggelar acara penyerahan piala untuk pemenang Lomba Sekolah Sehat (LSS) UKS Tingkat Kabupaten yang berlokasi di Hotel Purnama Mulia Rabu, 22 September 2021. Salah satu sekolah tingkat SMP didaulat sebagai juara satu dalam ajang Lomba Sekolah Sehat (LSS) UKS Tingkat Kabupaten Tahun 2021 yaitu SMPIT Al-Multazam.
Sekolah sehat pada prinsipnya terfokus pada usaha bagaimana membuat sekolah tersebut memiliki kondisi lingkungan belajar yang normal (tidak sakit) baik secara jasmani maupun rohani. Hal ini ditandai dengan situasi sekolah yang bersih, indah, tertib, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan dalam kerangka mencapai kesejahteraan lahir dan batin setiap warga sekolah. Dengan begitu, sekolah sehat memungkinkan setiap warganya dapat melakukan aktivitas yang bermanfaat, berdaya guna dan berhasil guna untuk sekolah tersebut dan lingkungan di luar sekolah.
Wakil Bupati Kuningan Muhammad Ridho Suganda, SH., M.Si. bersama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kesra Kabupaten, Kepala Kecamatan Jalaksana turut hadir sekaligus menyerahkan piala kepada sekolah yang telah meraih juara kesatu pada Tingkat Kabupaten yang diterima langsung oleh Kepala Sekolah masing-masing.
“Kesehatan adalah hal terpenting saat ini, terlebih saat ini kita berada di tengah masa pandemi COVID-19 yang menuntut kita agak terbiasa berprilaku hidup bersih dan sehat. Maka, ini menjadi penting bagi kita semua bukan hanya mendorong menjadi sekolah sehat tapi juga menjadi sekolah adiwiyata dan sekolah ramah anak sekaligus juga sebagai pembelajaran warga sekolah,” tutur Ust. Sulaeman, S.H.I (Kepala SMPIT AL-Multazam)