SMPIT – 8/1/2018 Untuk menyegarkan semangat dimulainya kegiatan belajar mengajar tahun pelajaran 2017/2018, seluruh santri P
ondok Pesantren Terpadu Al-Multazam pada hari ini pukul 07.00 WIB mengikuti kegiatan upacara pembukaan kegiatan Belajar Mengajar yang bertempat di Lapangan Takraw, yang diikuti oleh segenap Santri dan para Asatidz Ponpes Terpadu
Al-Multa
zam. Kegiatan ini merupakan awal dari proses pendidikan Ponpes Terpadu Al-Multazam pada semester genap T.A. 2017-2018, harapannya Upacara ini bisa memotivasi para santri untuk menyongsong kegiatan pembelajaran yang lebih baik.
Sebagaimana disampaikan ole
h KH. Adin Nurhaedin, Lc. Selaku Mudirul Ma’had Al-Multazam dalam amanatnya, bahwasanya beliau memotivasi para santri untuk meningkatkan kembali keimanan dan ketaqwaan serta mempersiapkan diri dalam memperbaiki diri di dalam pembelajaran di Ponpes Terpadu Al-Multazam. Adapun beliau mengajak segenap hadirin untuk kembali menghidupkan “Qiyamullail” atau sholat malam, mengingat banyak sekali keutamaannya.
Info selengkapnya:
smpit.almultazam.sch.id
facebook/smpitalmultazam.com
smpit@almultazam.sch.id