Sabtu, 29 Oktober 2016 Berlangsung Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar bersama Drs. Achmad Setiyaji (Marketing Executif Harian Umum Pikiran Rakyat Bandung). Bertempat di Aula Ponpes Al-Multazam. Pelatihan ini mengusung tema : “Membangun Opini Positif dalam menghadirkan Kepercayaan Publik”, yang diikuti perwakilan santri Ponpes Terpadu Al-Multazam dan perwakilan SDM YPI Al-Multazam bertempat di Aula Ponpes Terpadu Al-Multazam.
Hasil yang diharapkan dari kegiatan tersebut antara lain sebagai berikut:
Peserta (Guru dan Santri) menguasai pengelolaan jurnalistik di sekolah
Peserta (Guru) mampu membimbing siswa membuat karya jurnalistik di sekolah
Peserta (Guru dan Santri) memiliki kemampuan menggerakkan warga sekolah untuk mengelola jurnalistik di sekolah
Teratasinya berbagai hambatan dalam penulisan jurnalistik sesuai dengan kaidah yang berlaku di Pondok Pesantren Al-Multazam
Tercapainya pemahaman pengetahuan Dasar-dasar pemberitaan dan Penulisan Jurnalistik sehingga mampu membedakan cara-cara penulisan berita, press release, artikel, feature, laporan dan naskah wawancara
Tumbuh dan berkembangnya kegiatan jurnalistik di sekolah sebagai wahana untuk menumbuhkan kreativitas siswa terutama dalam dunia kejurnalistikan